Sabtu, 23 Oktober 2010

Warung Handayani

Jogjaaa.. gak cuma kaya budaya dan wisata tapi juga kuliner khasnya. Seperti yang kita tahu, Jogja identik dengan gudeg sebagai makanan khas, hingga dikenal Kota Gudeg. Tapi berkunjung ke Jogja, kamu bisa mencari makanan khas, yaitu brongkos. Sekilas brongkos sebenarnya hampir mirip dengam gudeg, sama-sama dimasak dengan santan. Namun brongkos biasanya dimasak dengan daging sapi, kemudian untuk pelengkapnya ada tahu goreng yang sudah dimasak dengan santan dan telur rebus. Salah satu brongkos yang terkenal dan rasanya memang juwaraaak adalah Brongkos Warung Ijo, lokasinya di bawah jembatan Muntilan. Next time kalau kesana lagi, aku akan bikin review-nya yah, berhubung lokasinya agak jauh, jadi entah kapan baru bisa kesana..hmmm
Namun, di Jogja sendiri pun terdapat beberapa warung makan yang menjual brongkos. Salah satunya adalah Warung Handayani yang berlokasi di Alun-alun Selatan. Selain brongkos, disini juga menjual Nasi Pecel, Soto, dan lainnya. Untuk Nasi Brongkos disini rasanya cukup enak, tapi sayang ga ada daging yang dimasak dengan santan. Kalau mau pakai daging bisa minta, tapi dagingnya adalah daging sapi bacem. Kalau kamu memesan Nasi Brongkos, kamu akan disuguhi nasi putih dengan lauk telur dan tahu kemudian kuah brongkos dengan kacang kedelai dan kerupuk. 

Nasi Brongkos (Rp. 7.500)
Nasi Pecel Tempe (Rp. 6.500)
Untuk harga jangan khawatir, sangat bersahabat sekali. Makanan disini dipatok harga di bawah Rp. 20.000 (tergantung lauk tambahan). Untuk Nasi Pecelnya lumayan lho.. bumbunya berbeda dengan nasi pecel lainnya karena bumbu kacangnya ga dihaluskan sampai kaya kuah gitu.

Warung Handayani
Jl. Plengkung Gading no.2
Yogyakarta
Buka jam 7 pagi - 5 sore.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar