Kamis, 19 Mei 2011

Amboja Herb Garden Dine

Amboja berlokasi di Jalan Kaliurang km 18,7 cukup jauh sih dari Yogyakarta, sudah hampir dekat dengan gerbang ke Kaliurang..tapi aku suka suasana disini..udara yang dingin dan segar, serta view sawah dan kebun.. sangat cocok untuk afternoon tea atau lunch maupun dinner bersama teman, keluarga ataupun pacar, waw very good! Ketika datang kita akan disuguhi welcome snack.. Menu masakan yang ditawarkan adalah Indonesian Food, dengan masakan yang serba organik, ada aneka sop, berbagai masakan ikan, ayam, cumi, dan udang serta sayuran. Untuk minuman yang ditawarkan ada aneka jus dan ada juga mix juice untuk kesehatan dan aneka teh, kemaren aku mencoba beberapa macam teh dan yang favorit adah teh mint, rasanya sangat berbeda dengan teh instan yang biasanya dijual atau digunakan cafe/restaurant lain. Kemudian ada beberapa snack juga seperti pancake, aneka olahan pisang sebagai menu pelengkap. Amboja buka setiap hari, untuk Senin - Jumat 12 pm - 8 pm, Sabtu - Minggu 11 am - 9 pm.


Welcome Snack (free)
Keripik dengan minuman dari bunga rosela


Brokoli Cah Jamur
Brokoli, jamur, wortel yang dimasak dengan kaldu dan semacam diberikan saus tiram.


Kerapu Bakar
Ini adalah baby kerapu :| kecil bangeeet, difoto nampak gede. Padahal waktu tanya pelayannya, dia bilang kalau seporsi iklan ini bisa untuk 2-3 orang,, hmm ini mah cuma untuk porsi satu orang doang.
Ayam Rempah Pedas
Ayam goreng yang dimasak dengan rempah, kemudian dicampur semacam sambal matah bali. Rasanya segar, asam, gurih dan sedikit pedas.

2 komentar:

  1. kisaran harganya? biasanya review lengkap ttg harga dan rasa:)

    BalasHapus
  2. untuk minuman sekitar 5rb-20rb, makanan 20-30rban.. Kalau untuk rasa sebenarnya biasa aja, gak begitu spesial sih, lebih ke suasananya yang nyaman. :)

    BalasHapus